komputer dan printer

Usaha Dengan Modal Komputer dan Printer

Bentuk peluang usaha yang menggunakan peralatan komputer dan printer lebih banyak bergerak dalam bidang jasa. Untuk menjalankan usaha ini tentunya diperlukan sedikit keahlian dalam bidang ini. Ingat, hanya dengan kemampuan sedikit lho, dan nanti dengan sendirinya akan berkembanglah kemampuan dari diri kita. Namun alangkah lebih baiknya apabila kita memang mempunyai kemampuan yang mumpuni untuk menggeluti usaha ini. Dan ini saya alami sendiri sampai sekarang.
Lalu apakah jenis jasa dalam bisnis rumahan ini??
1. Jasa Pengetikan
Tidak semua orang di rumah memiliki komputer dan printer, dan tidak semua orang pula memahami tentang pelajaran komputer, minimal M. Office. Dan memang ada saja orderan untuk jasa pengetikan ini, walaupun kita hanya mempunyai Lapak di rumah sebagai tempat usaha. Usahakan untuk menerima semua orderan yang masuk, pengetikan standar, makalah, skripsi, dan lain-lain.
Untuk masalah harga, saya sendiri menerapkan “harga” ketik + print Rp. 2000,- (hitam putih) & Rp. 2500,- (warna), akan tetapi tergantung pula tingkat kesulitannya. Terserah kawan-kawan mau menetapkan harga berapa.
2. Cetak Foto
Inilah salah satu andalan untuk menghidupi bisnis jasa ini. Selain penghasilan yang sangat lumayan, pengetahuan kitapun pasti dipacu untuk bertambah agar tidak tertinggal dalam inovasi dan kreativitas. Untuk cetak foto ini saya menggunakan jenis kertas foto silky, selain gambar lebih awet hasil fotopun terlihat lebih baik. Penetapan harga sebaiknya melihat di sekeliling kita yang membuka usaha yang sama.
Tarif standar cetak foto :
– Paket Rp.2000,- –> cetak 2×3 dapat 4 lembar, 3×4 dapat 3 lembar, 4×6 dapat 2 lembar
– Cetak Promo foto dompet Rp.1000,- –> Ini sebagaianc pingan agar usaha kita terlihat murah dan terjangkau, dan hasilnyapun cukup lumayan.
– Cetak 4R = Rp.2000,-
– Cetak 6R = Rp.5000,-
– Cetak 8R = Rp.7000,-
– Cetak 10R / A4 = 8000,-
Dengan mematok harga standar ini saya rasa cukup bersaing dipasaran.
3. Print
Langsung saja to the point, untuk tarif Print bisa dipatok Rp.500,- untuk print kertas A4/F4 hitam putih, dan Rp.1000,- untuk print warna. Tetapi saya sendiri mengambil harga Rp.800,- untuk prit warna agar terlihat sedikit lebih murah meriah.
4. Jasa Percetakan
Untuk jasa ini agak sedikit sulit dan merepotkan, tetapi apabila dijalankan dengan santai semua akan fine-fine aja kok. Yang harus kita pahami adalah
– Mencari tempat percetakan yang termurah dahulu tapi tetap dengan kualitas yang baik, karena percuma apabila harga sangat murah tapi hasil buruk, itu akan merugikan kita sendiri dan ujung-ujungnya tentu mergikan konsumen pula, dan menyebabkan kita di cap jelek oleh konsumen.
– Memahami sedikit desain grafis dan tentunya seluk beluk dunia percetakan.
– Menetapkan harga sedikit di bawah standar dari tempat percetakan yang sudah mempunyai lapak resmi, kerena apabila kita tidak memiliki Lapak / toko sendiri maka akan sulit bagi kita untuk bersaing, dan itulah salah satu cara menyiasatinya.